Target 34.000 Pelanggan PGN Baru di Jatim

PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGN)  kembali menargetkan tambahan pelanggan gas bumi PGN di wilayah Jawa Timur. Tak tanggung tanggung kali ini PGN menargetkan tambahan 34.000 pelanggan baru. Hal ini berkaitan dengan semakin meluasnya jaringan gas (jargas) PGN di wilayah Jawa Timur, seperti yang di sampaikan Kepala Area PGN Surabaya Misbachul Munir di Jakarta. Ia mengatakan bahwa tambahan pelanggan baru tersebut seiring makin banyaknya infrastruktur pipa gas bumi yang dibangun PGN di Jawa Timur.

Menurut dia, pada 2016, PGN merampungkan beberapa proyek pipa distribusi gas di Jatim yakni ruas Jetis-Ploso pada koridor Mojokerto hingga Jombang sepanjang 27 kilometer dan ruas Kejayan-Purwosari di Pasuruan sepanjang 15 km. "Dengan tambahan infrastruktur pipa distribusi gas bumi tersebut, kami dapat menambah pelanggan pengguna gas bumi baru," katanya.

Misbachul mengatakan tambahan pelanggan baru tersebut berasal dari berbagai segmen yakni 27 pelanggan industri besar, 54 komersial, 9.992 rumah tangga dalam program PGN Sayang Ibu, dan 24.000 rumah tangga lainnya dari penugasan pemerintah ke PGN. Di Jawa Timur, PGN sudah melayani penyaluran gas bumi sebanyak 20.777 pelanggan, yang terdiri dari 454 industri besar, 212 usaha komersial seperti mal, kafe dan restoran serta UMKM, dan 20.111 rumah tangga.

Jumlah volume gas bumi yang dipasok ke pelanggan Jawa Timur pada triwulan I-2016 mencapai 130 miliar British thermal unit per hari (BBTUD).Sektor terbesar yang mengonsumsi gas bumi PGN adalah industri makanan sebesar 27 persen, disusul keramik 22 persen, kimia 15 persen, logam, dan gelas masing-masing sembilan persen."Sektor makanan, industri kayu, keramik, dan komersial seperti hotel, rumah makan, CNG industri, dan SPBG pada triwulan pertama tahun ini mengalami peningkatan konsumsi gas bumi," ujarnya.
Misbachul menambahkan lagi, PGN terus berkomitmen memperluas infrastruktur pipa gas bumi dengan membuka wilayah-wilayah baru pengguna gas di berbagai daerah."Khusus di Jawa Timur, saat ini PGN sedang menyelesaikan beberapa proyek pipa gas bumi, salah satunya ruas Kalisogo-Waru sepanjang 30 km," katanya.

Dengan terus meningkatkan pengembangan infrastruktur dan Jaringan gas ke berbagai penjuru tanah air. PGN diharapkan dapat memberikan energi baik gas bumi kepada seluruh masyarakat, Karena saat ini masih banyak masyarakat belum dapat merasakan energi baik dari PGN. Gas bumi PGN dinilai sangat praktis dan ekonomis dibanding sumberdaya lainnya. Selain itu juga tidak menghasilkan polusi dari penggunaannya. Dengan dukungan masyarakat dan pemerintah gas bumi PGN akan menjadi sumberdaya utama dalam industri maupun rumah tangga.


Tulisan ini disumbangkan untuk jadi artikel situs Si-Nergi

Link referensi:

Comments

Popular posts from this blog

The Day After Tomorrow dan Pemanasan Global

PGN Terus Sebarkan Energi Baik Gas Bumi ke Penjuru Tanah Air