Perluasan Gas Bumi PGN Hingga ke Bandung
Seperti yang sudah dilakukan PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) dengan
pemprov DKI Jakarta dimana PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) mensuplai bahan
bakar berupa gas bumi PGN untuk bus transjakarta dan bajaj. Dengan menggunakan gas
bumi kendaraan umum lebih diuntungkan karena biaya lebih murah dan hemat.
Tidak hanya itu, penggunaan energi baik pgn dapat turut mengurangi polusi.
Karena bahan bakar fosil merupakan salah satu penyebab utama dari polusi dan
pemanasan global.
PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) terus menyebarkan energi baik
dengan memperluas jaringan gas bumi PGN ke seluruh wilayah Indonesia, kali ini
kota Bandung. Untuk mencapai tujuan tersebut, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN)
bekerja sama dengan pemerintah Bandung. PGN bersama Walikota Bandung, Ridwan
Kamil ingin mendorong kendaraan dinas, angkutan umum, bus pelajar dan kendaraan
lainnya untuk beralih dari BBM ke gas bumi karena sangat banyak manfaatnya. Manfaat
gas bumi antara lain: lebih hemat dan ramah lingkungan.
PGN juga akan membagikan konverter kit ke 20 angkot di Bandung secara
gratis dengan tujuan para pengemudi angkutan di Bandung dapat merasakan manfaat
menggunakan energi baik berupa Bahan Bakar Gas (BBG) secara langsung.
Selain kerja sama diatas, PGN juga memfasilitasi anak muda untuk
nongkrong-nongkrong creative dengan membuat Gedung
PGN Braga. Gedung tersebut berlokasi di Jalan Braga Nomor 40, Kelurahan Braga,
Bandung, Jawa Barat. Gedung tersebut dapat dijadikan tempat pameran, tempat
berkumpul komunitas kreatif, dan juga dengan tempat usaha. Untuk postingan tentang gedung ini, bisa klik disini.
Link referensi:
Tulisan ini disumbangkan untuk jadi artikel situs Si-Nergi
Comments
Post a Comment