Ide Bisnis dengan Modal yang Kecil

Siapa bilang untuk jadi entrepreneur yang sukses membutuhkan modal yang besar? Modal kecil pun bisa. Untuk kamu yang masih pemula, baru mau mencoba berwirausaha tetapi takut, kamu bisa memulai dengan bisnis yang tidak terlalu banyak menghabiskan dana. Atau kamu mau berwirausaha tetapi terbatas oleh modal? Berikut adalah bisnis dengan modal yang sedikit:

1. Jualan pulsa

Di era modernisasi seperti sekrang ini, hampir semua orang mempunyai telepon seluler atau handphone. Banyaknya pengguna handphone menyebabkan kebutuhan akan pulsa pun meningkat. Peluang ini yang dapat kamu ambil dengan berjualan pulsa. Mungkin sekarang beberapa orang tidak lagi membeli pulsa tetapi membeli paket internet, ada baiknya juga kamu menjual paket data internet. Selain berjualan pulsa dan paket data, kamu pun dapat berjualan kartu perdana dan aksesoris HP untuk menambah penghasilan kamu.

2. Jualan makanan dan minuman

Bisnis kuliner merupakan bisnis yang paling banyak diminati banyak orang. Lihat saja sekeliling kita, pasti banyak sekali yang berjualan makanan bahkan banyak penjual makanan yang baru saja membuka usaha kulinernya. Untuk bisnis kuliner, yang kita butuhkan adalah keahlian memasak dan menghidangkan makanan. Kamu dapat membuka rumah makan kecil atau apabila tidak punya cukup tempat yang luas, kamu dapat membuka jasa katering.

Untuk kamu yang tidak mempunyai keahlian memasak, kamu tetap bisa menjual makanan kok. Kamu tinggal membeli makanan jadi lalu menjualnya kembali. Beberapa contoh bisnis makanan yang tidak membutuhkan modal yang besar adalah menjual camilan bungkusan, menjual roti dan pisang bakar, menjual mie, gorengan, kerupuk, kue basah, menjual berbagai minuman, seperti: minuman dalam kemasan, jus, dan es buah.  

3. Jualan kerajinan tangan

Bagi kamu yang ahli dalam membuat kerajinan tangan, bisnis ini sangat cocok untuk kamu. Agar modal yang dikeluarkan tidak besar, kamu dapat memakai bahan bekas atau bahan daur ulang sebagai bahan baku. Bahan bekas yang dapat dijadikan bahan baku, antara lain: kertas bekas, botol plastik bekas, kaleng bekas, dan kain bekas. Barang yang dapat dibuat, antara lain: tas, souvernir, pajangan, tempat menyimpan barang. Untuk bahan dari kain, kamu dapat membuat sarung bantal / sarung handphone / tatakan barang / penutup barang.

4. Menyediakan jasa

Kamu mempunyai banyak keahlian / keterampilan khusus? Bisnis di bidang jasa sangat cocok untukmu. Selain mengandalkan jasa, usaha di bidang jasa juga mengeluarkan modal yang tidak terlalu besar. Beberapa contoh bisnis jasa yang dapat dijalankan, antara lain: jasa menjahit pakaian, jasa mengajar private, jasa pengetikan atau penulisan, jasa membuat website, jasa desain, jasa potong dan menata rambut atau membuka salon.

5. Menjadi reseller

Selain menjual barang punyamu sendiri, kamu pun dapat menjual barang orang lain atau dikenal dengan reseller. Keuntungan reseller adalah kamu hanya butuh modal yang sedikit atau bahkan tidak perlu modal sama sekali. Kamu hanya perlu menawarkan barang lalu apabila ada yang tertarik, kamu beli barang tersebut di pemasok dan menjualnya dengan keuntungan. Selain itu, resiko apabila barang tidak laku terjual atau rusak pun akan terhindari.

Di zaman digitalisasi seperti sekarang, hidup kita tak terlepas dari internet. Selain membawa pengaruh buruk, kemajuan teknologi juga dapat membawa banyak dampak positif. Sebagai manusia yang bijak, hendaknya kita memaksimalkan manfaat positif dari teknologi. Manfaat perkembangan teknologi tersebut dapat kita terapkan dalam usaha kita. Kita dapat menggunakan internet untuk menjadi media promosi barang dan keahlian kita.

5 bisnis yang saya sudah jelaskan diatas, sebaiknya kamu promosikan melalui jaringan internet sehingga keahlianmu atau produkmu dapat dikenal oleh masyarakat luas. Kamu dapat menggunakan website, blog dan media sosial (facebook, twitter, instagram, dan youtube). Selain itu kamu juga dapat menggunakan marketplace terkenal agar barangmu lebih mudah terjual. Marketplace yang bisa kamu gunakan, antara lain: kaskus, buka lapak, olx, tokopedia dan blibli.



Tulisan ini disumbangkan untuk jadi artikel situs jadimandiri.org


Comments

Popular posts from this blog

The Day After Tomorrow dan Pemanasan Global

Target 34.000 Pelanggan PGN Baru di Jatim

Amankah Pakai Gas bumi PGN ??